Friday 8 July 2016

Badai Blas Kategori 3 Di Atas Samudera Pasifik Timur


Foto: Google Earth/THNews

JAKARTA, (Telukharunews.com) - Menurut hasil pengamatan Telukharunews pada Kamis,07 Juli 2016 pukul 18:18 WIB posisi Badai Blas Kategori berada di sekitar koordinat 15°50'16.08"Lintang Utara dan 126°7'56.06"Bujur Barat di Samudera Pasifik Timur berjarak sekitar 3.099,18 km (93,33 derajat) sebelah timur-Tenggara dari Kota Hilo, Hawaii, Amerika.

Sementara menurut data prakiraan Badai Blas yang dirilis Layanan Cuaca Nasional-Pusat Badai Nasional (NWS National Hurricane Center) Miami Florida, Amerika pada Kamis, 7 Juli 2016 pukul 16:00 WIB (09:00 UTC), menyatakan pusat Badai Blas berada dekat koordinat  15.9° Lintang Utara dan 126.4°Bujur Barat. Posisi akurat dalam 10 NM (mil laut).

Badai itu bergerak maju ke arah barat-Barat Laut atau 290 derajat pada 9 knot.
Perkiraan minimum tekanan di tengah badai  956 mb. Mata Badai Blas berdiameter 20 nm. Maksimum hembusan angin berkelanjutan 110 knots hingga 135 knots.

Editor: Freddy Ilhamsyah PA

No comments:

Post a Comment