Wednesday 14 April 2021

Siklon Tropis SURIGAE dekat Palau. Foto Google Earth/THNews
 

Telukharunews - Berdasarkan hasil pengamatan Telukharunews pada Rabu, 14 April 2021 pukul 08:48 WIB dapat diketahui posisi Siklon Tropis Surigae berada di dekat koordinat 8° 9'49.20" Lintang Utara dan 137°10'3.32" Bujur Timur, masuk ke wilayah Malekeok, Palau di atas Samudera Pasifik Barat bergerak ke arah Baratlaut menjauhi wilayah Indonesia.

Sementara menurut data yang dikutip dari laman resmi BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) yang dikeluarkan oleh Tropical Cyclone Warning Centre (TCWC) Jakarta dalam Buletin Informasi Siklon Tropis pada Selasa, 13 April 2021 pukul 21:23 WIB menginformasikan bibit Siklon Tropis 94W memberikan dampak terhadap cuaca di Indonesia berupa :

- Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir serta angin kencang di wilayah Kalimantan Utara, kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Maluku Utara, Papua Barat dan Papua. 

-Tinggi Gelombang 1.25-2.5 meter berpeluang terjadi di  Laut Sulawesi bagian tengah - timur, Perairan Kep. Sangihe - Kep. Talaud, Perairan Kep. Sitaro, Perairan Bitung - Likupang, Perairan utara Kep. Halmahera, Laut Halmahera, Samudra Pasifik utara Halmahera, Perairan utara Raja Ampat, Perairan Selatan Biak, Teluk Cendrawasih, Perairan Jayapura - Sarmi.

-Tinggi Gelombang 2.5-4.0 meter berpeluang terjadi di Perairan Manokwari, Perairan Utara Biak, Samudra Pasifik Utara Papua Barat.

-Tinggi Gelombang 4.0-6.0 meter berpeluang terjadi di Samudra Pasifik utara Papua.  (fi)

 

 

Saturday 10 April 2021

Gempabumi 6.0 Magnitudo Getarkan Sebagian Jawa Timur

Foto: USGS

Telukharunews - Menurut USGS National Earthquake Information Center, PDE dalam situs resminya mengabarkan pada Sabtu, 10 April 2021 pukul 14:00:17 (UTC+07:00) telah terjadi gempabumi berkekuatan 6,0 magnitudo yang berlokasi di koordinat 8.562° Lintang Selatan dan 112.519° Bujur Timur 44 km sebelah Selatan-Barat Daya kota Gongdanglegi Kulon. Pusat gempa berada di dasar laut pada kedalaman 82,3 km.

USGS juga melaporkan getaran gempa masing-masing dirasakan (V MMI) di kota Gombangan, Kraja Srigonco, Krajan Rejosari, Banturkrajan, Sumberkertokrajan dan di kota Sumbergesing Wetan. Sedangkan IV MMI masing-masing dirasakan di kota Malang, Jember, Surabaya dan Situbondo.

Sementara Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika pada Sabtu, 10 April 2021 pukul 14:00:15 WIB melaporkan telah gempabumi berkekuatan 6,7 magnitudo berlokasi di koordinat 8.95 Lintang Selatan dan 112.48 Bujur Timur. Pusat gempa berada di dasar laut pada kedalaman 25 km berjarak 90 km sebelah Barat Daya Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Getaran gempa dirasakan V MMI di Kota Turen dan Kumajang. IV MMI masing-masing dirasakan di kota Karangkates, Malang dan Blitar. III-IV MMI dirasakan di Kediri, Trenggalek dan Jombang. Sedang di Nganjuk, Nganjuk, Ponorogo, Madiun, Yogyakarta, Ngawi, Lombok Barat, Mataram, Kuta, Jimbaran dan Denpasar  masing-masing dirasakan III MMI. (fi)