Friday 21 October 2016

Gempabumi Kuat 6,2 Skala Richter Guncang Beberapa Kota Di Jepang


Foto: Google Earth/THNews

JAKARTA, Menurut data yang dikutip dari website resmi Pusat Informasi Gempabumi Nasional - Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS National Earthquake Information Center), disebutkan pada Jum’at, 21 Oktober 2016 pukul 05:07:23 UTC atau pukul 14:07:23 waktu setempat dan pukul 17:07:23 WIB telah terjadi gempabumi besar berkuatan 6,2 Skala Richter yang berlokasi di koordinat 35.358°Lintang Utara - 133.801°Bujur Timur.

Pusat gempa yang berada di darat pada kedalaman 10 km (6,21 mil) berjarak 8 km sebelah Selatan Kota Kurayoshi, Jepang. Gentaran gempara dirasakan sangat kuat di Kota Kurayoshi (pop 48k) VII MMI. Di Kota Yonago (141k) VI MMI. Di Kota Tsuyama (90k) V MMI. Sedangkan di Kota Izumo (89k), Toyooka (47k), Tottori (154k), Okayama-shi (640k) dan Hiroshima-shi (1.144k) masing-masing IV MMI. 

Sementara menurut pernyataan Pusat Informasi Tsunami Pasifik (Pacific Tsunami Warning Center) EWA Beach Hawaii pada Jum’at, 21 Oktober 2016 pukul 05:17 UTC atau pukul 12:17 WIB, berdasarkan semua data yang ada terkait gempa yang terjadi pada pukul 12:07 WIB (05:07 UTC) di bagian Barat Honshu, tidak ada ancaman tsunami dari gempa itu.

Editor: Freddy Ilhamsyah PA

No comments:

Post a Comment