Tuesday 7 June 2022

AMPAS Gelar Donor Darah Bersama UDD PMI Kabupaten Langkat

Foto: AMPAS/THNews

Pangkalan Susu, Lebih dari 100 warga masyarakat Kota Pangkalan Susu memenuhi tempat pelaksanaan donor darah di kawasan Terminal Bus oleh Anak Muda Pangkalan Susu (AMPAS) bekerjasama dengan pihak UDD PMI Kabupaten Langkat, Selasa, 07 Juni 2022

Raya Samosir selaku Ketua Pelaksana Donor Darah yang juga adalah Koordinator AMPAS (Anak Muda Pangkalan Susu) sangat terharu melihat antusias warga Pangkalan Susu yang berdesakan sejak pukul 08:00 ingin mendonorkan darahnya untuk pasien yang membutuhkan darah.

“Mungkin mereka sadar bahwa setetes darah mereka akan menyelamatkan nyawa orang lain,” ujar Raya.

Menjawab pertanyaan Telukharunews.com,  Raya Samosir menjelaskan, menurut tim medis UDD PMI Kabupaten Langkat dari jumlah yang ditarget sebanyak 150 peserta ternyata hanya sebanyak 55 orang yang lolos seleksi peryaratan.

Penyebab gugurnya calon peserta itu antara lain terkait dengan tensi calon peserta yang umumnya berada di atas rata-rata dan ada pula tensinya sangat rendah. Selain itu di antara mereka HB nya juga tidak memenuhi persyaratan untuk jadi calon pendonor.

Foto: AMPAS/THNews

Acara yang dimulai pada pukul 09:00 hingga berakhir pukul 14:00 bisa berjalan lancar, aman dan tertib berkat adanya dukungan dan kerjasama yang baik dari berbagai pihak.

Mengakhir obrolannya dengan Telukharunews.com, pada kesempatan ini Raya Samosir mengucapkan terima kasih kepada para pendonor yang telah menyumbangkan darahnya untuk kemanusiaan dan terima kasih juga kepada tim pelaksana donor darah dan para pihak lainnya.

“Setetes darah kita akan sangat berharga dan bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang membutuhkannya , selain bermanfaat juga buat kesehatan diri kita sendiri,” tegasnya

Kepada rekan-rekan AMPAS (Anak Muda Pangkalan Susu) kalian harus mampu membuktikan bahwa kalian tidak hanya bisa membangun gerakan untuk mengoreksi permasalahan yang menyangkut dengan kepentingan umum, tetapi kalian juga harus membuktikan bahwa kalian peduli dengan masalah KEMANUSIAAN dan LINGKUNGAN HIDUP. --

 

No comments:

Post a Comment