Severe Typhoon SOUDELOR kian merapat ke Taiwan. Posisi pada Jum'at, 07
Agustus 2015 pukul 16,57 WIB berjarak sekitar 419,15 km (130,88 derajat)
Tenggara Taipei, Taiwan. Gambar: Google earth/THNews
|
JAKARTA, Menurut pengamatan Telukharunews.com, posisi Severe Typhoon
Soudelor pada Jum'at, 7 Agustus 2015 pukul 16,57 WIB berada di koordinat 22°30'20.88"
Lintang Utara dan 124°42'30.28" Bujur Timur kian merapat ke Taiwan yang berjarak
sekitar 419,15 km (130,88 derajat) sebelah Tenggara dari Taipei, Taiwan, atau
678,51 km (111,92 derajat) sebelah Tenggara dari Quanzhou, Tiongkok, 1.097,38
km (87.00 derajat) sebelah Timur Hong Kong dan 1.160,10 km (85,68 derajat)
sebelah Timur dari Macao, Tiongkok.
Kondisi Soudelor pada saat itu berdiameter: Timur-Barat 989,08 km
(270,33 derajat). Utara-Selatan 1.111,27 km (178,04 derajat). Tenggara-Barat
Laut 1.040,02 km (304,70 derajat). Timur Laut-Barat Daya 1.247,13 km (247,51
derajat).
Menurut prakiraan Badan Observatorium Hong Kong dalam laman situsnya di
kolom Prakiraan Posisi dan Intensitas (Forecast Positions and Intensities) pada
07 Agustus 2015 pukul 17:00 HKT merilis Topan Soudelor akan melemah pada
tanggal 11 Agustus 2015 pukul 17:00 HKT (waktu Hong Kong) ketika posisinya berada
di koordinat 32.8° Lintang Utara dan 119.4° Bujur Timur dengan klasifikasi Low
Pressure Area (area tekanan rendah). Maksimum angin berkelajutan dekat pusat 40
km per jam. (fi)
No comments:
Post a Comment