Tuesday, 11 November 2014

Kepulauan Nicobar Diguncang 4 Kali Gempabumi

Gempabumi 5,3 SR di Kepulauan Nicobar, India (gambar Google Earth/THNews)
MEDAN, Telukharunews.com – Kepulauan Nicobar diguncang 4 kali gempabumi yang terjadi di perairan lepas pantai TimurLaut dari Pulau Nicobar Besar (Great Nicobar Island) di Laut Andaman, India pada Selasa, 11 November 2014.

Gempabumi terbesar terjadi pada pukul 14:50:12 WIB atau pukul 13:50:12 waktu setempat dengan kekuatan 5,3 Skala Richter yang berlokasi di koordinat 7.468° Lintang Utara, 94.344° Bujur Timur.

Pusat gempa berada di kedalaman 37,2 km di dasar laut sebelah utara-Timur Laut di kawasan Kepulauan Nicobar, India berjarak 126 km sebelah timur-Tenggara dari Mohean, India atau 204 km sebelah utara-Barat Laut dari Kota Sabang, Pulau Weh, 237 km sebelah utara-Barat Laut dari Banda Aceh, dan 291 km sebelah Barat Laut dari kota Sigli, NAD, Indonesia
   
Gempa tersebut dipicu oleh gempabumi berkekuatan 5,0  Skala Richter yang terjadi pada hari yang sama pukul 12:04:44 WIB di koordinat 7.834° Lintang Utara, 94.597° Bujur Timur di kedalaman 10 km berjarak 141 km ebelah timur dari Mohean, India.

Sedangkan gempa 5,0 SR itu dipicu oleh gempa berkekuatan 4,4 SR pada hari yang sama pukul 04:47:18 WIB yang berlokasi di koordinat  7.241° Lintang Utara, 94.639° Bujur Timur di kedalaman 73,7 km berjarak 166 km sebelah timur-Tenggara dari Mohean, India.

Berselang 2 jam dari gempa berkekuatan 5,3 SR kemudian muncul gempa susulan berkekuatan 5,1 SR yang terjadi pada hari yang sama pukul 15:04:36 WIB di koordinat 7.485° Lintang Utara, 94.264° Bujur Timur di kedalaman 14, 8 km berjarak 117 km sebelah timur-Tenggara dari Mohean, India. (fi)

Data gempabumi dikutip dari USGS National Earthquake Information Center



No comments:

Post a Comment