Thursday, 19 February 2015

Hari Ini Australia Dihantam Dua Siklon Tropis Parah



JAKARTA, Telukharunews.com – Hari ini Kamis, 19 Februari 2015 Australia dihantam 2 (dua) Siklon Tropis Parah, yaitu Siklon Tropis Parah LAM dekat Laut Arafura di timur-Timur Laut Darwin, dan  Siklon Tropis Parah Marcia di perairan lepas pantai timur Queenland.

Menurut hasil pemantauan Telukharunews pada Kamis, 19 Februari 2015 pukul 15:05:10 WIB dapat diketahui bahwa posisi Siklon Tropis Parah (Severe Tropical Cyclone) LAM berada di koordinat 11°18'27.60" Lintang Selatan dan 136° 5'59.65" Bujur Timur berjarak sekitar 1.375,84 km sebelah timur-Tenggara dari Kota Kupang - Timor.
Gambar : Google Earth/THNews
Sementara menurut data yang dikutip dari Buletin Informasi Siklon Tropis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika yang dikeluarkan oleh Tropical Cyclone Warning (TCWC) Jakarta pada Kamis, 19 Februari 2015 pukul 08:58 WIB menyebutkan kondisi Siklon Tropis LAM pada pukul 07:00 WIB berada di koordinat 11.3° Lintang Selatan dan 136.1° Bujur Timur berjarak sekitar 570 km sebelah Barat Daya Merauke. Arah Gerak  Barat Daya dengan kecepatan 2 knots (4 km per jam) bergerak menjauhi wilayah Indonesia. Kecepatan Angin Maksimum 75 knots (140 km per jam).

Diprediksi 24 jam, tanggal 20 Februari 2015 pukul 07:00 WIB posisi Siklon Tropis Lam akan berada di koordinat 6°Lintang Selatan dan 135.4°Bujur Timur (sekitar 710 km sebelah Barat Daya Merauke).
Arah Gerak Barat Daya bergerak menjauhi wilayah Indonesia dengan kecepatan Angin Maksimum 55 knots (100 km perjam)

Menurut Meteo BMKG Siklon tropis LAM memberikan dampak terhadap cuaca di Indonesia berupa :
  • Hujan Ringan sampai Sedang berpotensi terjadi di Nusa Tenggara Timur dan Maluku.
  • Gelombang laut dengan tinggi 3 sampai 4 meter berpotensi terjadi di Perairan Kepulauan Aru,  Perairan Kepulauan Tanimbar dan Laut Arafuru bagian Tengah.
  • Gelombang laut dengan tinggi 4 sampai 5 meter berpotensi terjadi di Perairan Agats, Amamapare, Perairan Pulau Yos Sudarso, Perairan selatan Merauke, dan Laut Arafuru bagian Timur.
Gambar : Google Earth/THNews
Selain Siklon Tropis LAM, di perairan lepas pantai timur Queenland dekat laut Kepulauan Coral juga terdapat Siklon Tropis Parah (Severe Tropical Cyclone) bernama “Marcia.”  

Menurut TCWC-Brisbane/Bureau of Meteorology, Australia,  Intensitas STC Marsia berkategori 3 ; Angin berkelanjutan di dekat pusat 155 kilometer per jam dengan hembusan angin sampai 220 kilometer per jam.

Lokasi berjarak 9 kilometer dari koordinat 20,6 derajat Lintang Selatan dan 150,7 derajat Bujur Timur; Diperkirakan 280 kilometer sebelah utara Yeppoon dan 170 kilometer timur-Timur Laut dari Mackay; Arah gerakan Barat Daya dengan kecepatan 23 kilometer per jam.

Siklon Tropis Parah Marcia terus bergerak ke arah Barat Daya pantai Queensland. Topan diperkirakan akan mempertahankan gerakannya melalui pendaratan antara Mackay dan Gladstone Jumat pagi. Siklon sangat berbahaya ini sekarang intensitas di kategori 3 dan terus mengintensifkan sangat cepat. Sekarang diperkirakan akan mencapai kategori 4. (fi)
                                                                                       

No comments:

Post a Comment